Untuk menjaga hubungan baik antara Pemerintah Afghanistan dan UIN Jakarta, Pj Menteri Informasi dan Budaya Afghanistan Hasina Safi mengunjungi UIN Jakarta pada Kamis (28/11/2019).

Kunjungannya didampingi Dubes RI untuk Afganistan Arief Rachman, dan Dubes Afganistan untuk Indonesia Faizullah Zaki Ibrahimi diterima Rektor UIN Jakarta Amany Lubis didampingi Wakil Rektor Bidang Kerjasama Andi Faisal Bakti, Dekan Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Jakarta Lily Surayya, dan Wakil Dekan FST Bidang Akademik Nasrul Hakiem.

Rektor dalam sambutannya berharap kunjungan ini dapat mempererat hubungan baik kedua negara. Ditambahkannya, UIN Jakarta memiliki ratusan mahasiswa internasional, termasuk mahasiswa dari Afghanistan.

Menanggapi hal tersebut, Hasina Safi mengaku sangat bangga dengan prestasi UIN Jakarta di tingkat nasional maupun internasional dan berharap UIN Jakarta dapat menjalin kerjasama dengan universitas – universitas di Afghanistan. “Pemerintah kita akan mendorong peningkatan kualitas pendidikan,” ujarnya.

Usai pertemuan, Hasina Safi berkesempatan mengunjungi FST dan melakukan kegiatan diskusi dengan beberapa mahasiswa.

Sebagai informasi, Hasina Safi lahir 1974, di provinsi Laghman. Ia menyelesaikan pendidikan dasar di Nahid Shaheed School dan menengah di Malalay High School dan lulus dari Ilmu Hukum dan Politik di Universitas Swasta Tolo-e-Aftab. Beliau juga memiliki pengalaman lebih dari 20 tahun di bidang pembangunan terpusat, perluasan organisasi, pembuatan kebijakan dan program pemberdayaan perempuan dan peningkatan kapasitas serta advokasi hak-hak perempuan, pembangunan perdamaian dan hak asasi manusia.